TIMIKA, Koranpapua.id- Pemeriksaan kesehatan terhadap tiga Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Mimika periode 2024-2009 berjalan lancar.
Tiga Paslon ini yakni Alexander Omaleng-Yusuf Rombe (AIYE), Maximus Tipagau-Peggy Patricia Patipi (MP3) dan Johannes Rettob- Emanuel Kemong (JOEL).
Semua Paslon hadir tepat waktu, sehingga proses pemeriksaan kesehatan tidak mengalami kendala.
Demikian disampaikan dr. Antonius Pasulu, Sp.THT-KL, M.Kes, Direktur RSUD Mimika kepada koranpapua.id, Sabtu 31 Agustus 2024.
Antonius menyampaikan permohonan maaf karena bertepatan dengan tahapan pemeriksaan kesehatan tiga Paslon, dirinya sedang berada di luar Timika, karena sedang melaksanakan Diklat.
Meski demikian dirinya tetap monitor setiap perkembangan proses pemeriksaan kesehatan terhadap tiga Paslon tersebut.
Dikatakan, pihak RSUD sebelumnya telah membentuk tim yang melakukan tugas pemeriksaan kesehatan Paslon yang berlangsung selama dua hari, Sabtu 31 Agustus dan Minggu 1 September 2024.
Pemeriksaan ini kata Antonius sesuai Petunjuk Teknis (Juknis) Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nomor 1090 Tahun 2024.
Melalui Juknis tersebut ketiga Paslon menjalani pemeriksaan pada psikologi, fisik, tes Narkoba dan lainnya.
“Setiap tes kesehatan akan dinilai oleh tim kesehatan. Nanti hasilnya akan disimpulkan untuk selanjutnya disampaikan ke KPU sebagai penyelenggara,” ujar dr. Antonius.
Dikatakan untuk Pilkada kali ini, selain Paslon Kabupaten Mimika, RSUD Mimika juga dipercayakan menjadi tempat pemeriksaan kesehatan Paslon Bupati-Wakil Bupati Puncak.
Untuk Kabupaten Puncak pemeriksaan kesehatan sudah berlangsung kemarin, Jumat 30 Agustus. Sedangkan Mimika dimulai hari ini dan berakhir Minggu 1 September 2024.
“Mewakili manajemen, Antonius menyampaikan terima kasih kepada KPU Mimika yang sudah mempercayai RSUD Mimika sebagai tempat pemeriksaan Paslon pemimpin Mimika lima tahun kedepan,” ungkapnya.
Adapun rundown kegiatan pemeriksaan kesehatan hari pertama, dimulai pukul 07.00 sampai selesai pukul 14.15 WIT.
Paslon tiba di lobi RSUD melakukan registrasi awal, kemudian mendapat briefing tentang pelaksanaan pemeriksaan dan ganti baju.
Selanjutnya masuk tahap anamnesis, TTV, pengambilan sampel laboratorium, pemeriksaan USG whole abdomen, pengambilan sample urine dan wawancara BNN.
Lainnya pemeriksaan radiologi rontgen thoraks, foto panoramic gigi dan sarapan bersama.
Kemudian dilanjutkan tes MMPI, pengambilan sampel darah glukosa 2 jam sesudah makan (glukometer). Wawancara psikiatri, pemeriksaan IPD, pemeriksaan paru + spirometri.
Dilanjutkan pemeriksaan neurologi fungsi luhur, pemeriksaan bedah, pemeriksaan kardiologi, EKG, treadmill, pemeriksaan gigi, pemeriksaan mata, pemeriksaan THT dan press conference.
Kemudian hari kedua Minggu 1 September 2024 dimulai pukul 07.45 sampai pukul 12.00 WIT.
Setelah Paslon merigistrasi dilanjutkan dengan wawancara psikiatri, pemeriksaan IPD, pemeriksaan paru + spirometri, pemeriksaan neurologi, pemeriksaan bedah (bertukar ruang/45mnt) breaking room.
Dilanjutkan pemeriksaan kardiologi, EKG, Treadmill, pemeriksaan gigi, pemeriksaan mata, pemeriksaan THT, wawancara psikiatri, pemeriksaan IPD, pemeriksaan paru + spirometry.
Pemeriksaan neurologi + fungsi luhur, pemeriksaan bedah, pemeriksaan kardiologi, EKG, treadmill, pemeriksaan gigi, pemeriksaan mata dan pemeriksaan THT. (Redaksi)