NABIRE, Koranpapua,id- Sidang perkara sengketa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) saat ini sedang berlangsung di Mahkahmah Konstitusi (MK) di Jakarta.
Terkait dengan pelaksanaan sidang ini, masyarakat diajak untuk menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif.
Ajakan ini disampaikan Brigjen Pol Alfred Papare, Kapolda Papua Tengah kepada awak media di Nabire, Rabu 15 Januari 2025.
Dikatakan, meski sempat terjadi sedikit gangguan Kamtibmas di beberapa wilayah pasca Pilkada Serentak November 2024, namun saat ini situasi sudah kondusif.
Disampaikan bahwa, situasi Kamtibmas di daerah yang aman dan terkendali akan berdampak positif terhadap lancarnya pelaksanaan sidang di MK.
“Masyarakat tidak perlu terlibat dalam konflik antar pendukung calon. Siapapun yang terpilih sebagai pemimpin adalah yang terbaik untuk kita semua,” ujar Kapolda.
Dikatakan, jika nanti MK memutuskan dilaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU), Polda Papua Tengah akan menyiapkan rencana pengamanan menyeluruh atau sebagian sesuai dengan keputusan MK.
Kepada para Pasangan Calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati dan Gubernur-Wakil Gubernur untuk berkomitmen bersama-sama dengan pihak kepolisian untuk mencegah potensi kekerasan dan tidak memprovokasi pendukung. (Redaksi)