ADVERTISEMENT
Rabu, Januari 14, 2026
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
ADVERTISEMENT
Home Cuaca

Uskup Timika Mgr. Bernardus Bofitwos Tegas Menolak Perluasan Perkebunan Sawit dan PSN

Gubernur, Bupati, hingga lembaga perwakilan seperti Majelis Rakyat Papua (MRP) dan DPRD di Papua, yang dinilainya lebih berpihak kepada kepentingan oligarki dan kapitalis Jakarta.

2 Januari 2026
0
Uskup Timika Mgr. Bernardus Bofitwos Tegas Menolak Perluasan Perkebunan Sawit dan PSN

Mgr. Bernardus Bofitwos Baru, OSA, Uskup Keuskupan Timika (foto:ist/koranpapua.id)

Bagikan ke FacebookBagikan ke XBagikan ke WhatsApp

TIMIKA, Koranpapua.id- Kerusakan lingkungan akibat pembukaan hutan untuk perluasan usaha perkebunan sawit di tanah Papua, kini terasa semakin masif.

Pembukaan hutan secara luas juga dipicu oleh program Pemerintah Pusat (Pempus) untuk membangun Proyek Strategis Nasional (PSN) di beberapa wilayah di Papua.

ADVERTISEMENT

Kondisi ini dikuatirkan merusak hutan yang nantinya akan berdampak negatif terhadap kehidupan masyarakat Papua ke depan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Terkait ini, Mgr. Bernardus Bofitwos Baru, OSA, Uskup Keuskupan Timika secara tegas menolak rencana pemerintah memperluas pembukaan hutan untuk perkebunan sawit di Papua dan PSN.

Baca Juga

TNI AL Peduli Pendidikan, Bagikan Perlengkapan Sekolah untuk Anak-anak Obano-Paniai

Festival Media se-Papua Raya Resmi Dibuka, Gubernur Meki Sebut Media Penyalur Informasi dan Mitra Kritis Pemerintah

Pernyataan tegas tersebut disampaikan Uskup Bernardus ketika memimpin misa perayaan tutup tahun di Gereja Katolik Santa Sesilia SP-2, Timika, Rabu 31 Desember 2025.

Uskup menilai eksploitasi Sumber Daya Alam (SDA) yang dilakukan secara masif telah menimbulkan penderitaan bagi masyarakat dan kerusakan lingkungan yang parah.

“Prihatin yang mendalam atas perusakan alam yang terjadi demi kepentingan segelintir pihak,” ujar Uskup Bernadus.

Dengan tegas, Uskup Bernardus mengkritik praktik oligarki dan kapitalisme, yang menurutnya telah merusak hutan-hutan di berbagai wilayah Indonesia.

Dampak negatif dari pembukaan hutan secara massif, kini sudah dirasakan oleh masyarakat di Sumatera. Banjir dan longsor yang terjadi di wilayah itu (Sumatera-Red) beberapa waktu lalu telah menelan banyak korban jiwa.

Dari mimbar geraja, Uskup juga secara terbuka menolak pernyataan Presiden Prabowo Subianto terkait rencana perluasan perkebunan kelapa sawit di Papua.

Pimpinan gereja lokal yang belum setahun menjabat sebagai Uskup juga mengajak seluruh masyarakat Papua untuk menolak rencana tersebut.

“Saya ajak kita semua untuk tidak tunduk pada Jakarta. Saya ajak kita semua yang ada di tanah Papua untuk menolak dan melawan semua ilusi pembangunan negara yang hanya akan menghancurkan tanah Papua,” ajak Uskup Bernardus.

Uskup Timika juga mengkritik Gubernur, Bupati, hingga lembaga perwakilan seperti Majelis Rakyat Papua (MRP) dan DPRD di Papua, yang dinilainya lebih berpihak kepada kepentingan oligarki dan kapitalis Jakarta.

Dalam homilinya, Uskup Bernardus turut mengajak kaum muda Papua untuk tidak hanya berdoa, tetapi juga terlibat dalam aksi nyata demi pembebasan dan keselamatan sesama.

“Tidak hanya berdoa saja, tetapi harus melakukan aksi nyata untuk menyelamatkan lingkungan, terlebih tanah ulayat yang merupakan ‘mama’ bagi orang Papua,” ajaknya.

Kritik Uskup Timika terhadap oligarki dan kapitalis tersebut secara spesifik diarahkan pada kerusakan lingkungan di Papua. (Redaksi)

Cek juga berita-berita Koranpapua.id di Google News

Baca Artikel Lainnya

TNI AL Peduli Pendidikan, Bagikan Perlengkapan Sekolah untuk Anak-anak Obano-Paniai

TNI AL Peduli Pendidikan, Bagikan Perlengkapan Sekolah untuk Anak-anak Obano-Paniai

13 Januari 2026
Festival Media se-Papua Raya Resmi Dibuka, Gubernur Meki Sebut Media Penyalur Informasi dan Mitra Kritis Pemerintah

Festival Media se-Papua Raya Resmi Dibuka, Gubernur Meki Sebut Media Penyalur Informasi dan Mitra Kritis Pemerintah

13 Januari 2026
Wapres Gibran Tiba di Biak Disambut Gubernur Mathius Fakhiri, Berikut Agenda Kunjungannya

Wapres Gibran Tiba di Biak Disambut Gubernur Mathius Fakhiri, Berikut Agenda Kunjungannya

13 Januari 2026
Pensiun tapi Enggan Lepas Aset, Mantan Pejabat Mimika Kuasai Mobil Dinas

Pensiun tapi Enggan Lepas Aset, Mantan Pejabat Mimika Kuasai Mobil Dinas

13 Januari 2026
Warga Ber-KTP Puncak di Kwamki Narama Segera Dipulangkan, Pendataan Pekan Ini

Warga Ber-KTP Puncak di Kwamki Narama Segera Dipulangkan, Pendataan Pekan Ini

13 Januari 2026
Kelamaan di Jakarta, KEPP Otsus Didesak Turun ke Papua, Dinilai Belum Maksimal Bekerja Pasca Dilantik

Kelamaan di Jakarta, KEPP Otsus Didesak Turun ke Papua, Dinilai Belum Maksimal Bekerja Pasca Dilantik

13 Januari 2026

POPULER

  • Sejumlah Pejabat Utama Polda Papua Tengah Dirotasi, Perwira Wanita Pertama Jabat Kabid Propam

    Sejumlah Pejabat Utama Polda Papua Tengah Dirotasi, Perwira Wanita Pertama Jabat Kabid Propam

    2454 shares
    Bagikan 982 Tweet 614
  • Kontak Senjata di Kampung Tetmid, TNI asal NTT Tewas Ditembak KKB, Korban Dievakuasi ke Timika

    643 shares
    Bagikan 257 Tweet 161
  • Kericuhan Kembali Pecah Usai Prosesi Damai Konflik Kwamki Narama di Timika

    642 shares
    Bagikan 257 Tweet 161
  • Tiga Hari ‘Dikepung’ OPM, 18 Pekerja Freeport Berhasil Diselamatkan Satgas Habema

    624 shares
    Bagikan 250 Tweet 156
  • Pelaku Pembacokan di Jalan Serui Mekar Timika Menyerahkan Diri ke Polisi

    614 shares
    Bagikan 246 Tweet 154
  • Konflik Berdarah di Kwamki Narama Timika Resmi Berakhir, Kubu Dang & Newegalen Jalani Prosesi Patah Panah

    607 shares
    Bagikan 243 Tweet 152
  • Tahun 2025 Cerai Gugat Mendominasi, Banyak Janda Baru di Mimika

    568 shares
    Bagikan 227 Tweet 142
Next Post
Dukung Pencairan 17 Korban Hilang di Perairan Yapen, Pemprov Papua Kucurkan Rp500 Juta

Dukung Pencairan 17 Korban Hilang di Perairan Yapen, Pemprov Papua Kucurkan Rp500 Juta

Warning! Mulai Berlaku Hari Ini, Hubungan Seks di Luar Nikah Bisa Terancam Pidana

Warning! Mulai Berlaku Hari Ini, Hubungan Seks di Luar Nikah Bisa Terancam Pidana

Polisi di Timika Bongkar Peredaran Sopi di Pomako, Pasangan Suami Istri Diamankan

Polisi di Timika Bongkar Peredaran Sopi di Pomako, Pasangan Suami Istri Diamankan

Koran Papua

© 2024 Koranpapua.id

Menu

  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto

© 2024 Koranpapua.id