TIMIKA, Koranpapua.id– Jajaran Polres Mimika, Polda Papua Tengah mengikuti kegiatan Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari Melalui Pendekatan Terintegrasi dan Berkelanjutan, Senin 24 Februari 2025.
Launching dilakukan di kompleks Akpol Semarang itu, diikuti secara darling melalui zoom meeting, bertempat di P2L Bhayangkari Mile 32 Timika, sekitar pukul 10.00 WIT.
Kegiatan zoom meeting ini dimulai pada pukul 10.00 WIT, yang diawali dengan pembukaan dan pembacaan doa, kemudian sambutan oleh ketua Umum Bhayangkari, Ny. Juliati Sigit Prabowo,
Hadir dalam zoom meeting tersebut Ny. Almira, Ketua Bhayangkari Cabang Mimika, Ny. Nur Hermanto, Wakil Ketua Bhayangkari dan Kompol Yocbeth Mince Mayor,.S.H, Kabag Ren Polres Mimika.
Hadir juga Kompol Saidah Hobrouw, S.H, Kabag SDM Polres Mimika, Pengurus Cabang Bhayangkari Mimika dan personil Bagian SDM Polres Mimika.
Ny. Juliati Sigit Prabowo, Ketua Umum Bhayangkari dalam sambutannya mengatakan, kesediaan pangan yang cukup, sehat dan bergizi bukan hanya sekedar kebutuhan dasar.
Tetapi juga menjadi faktor kunci dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Karena itu ketahanan pangan harus dimulai dari lingkup terkecil yaitu keluarga.
“Bhayangkari bersama Polri memiliki peran penting sebagai penggerak dan contoh dalam mendukung ketahanan pangan melalui optimalisasi pemanfaatan pekarangan rumah, asrama polri, kantor polisi hingga sekolah sekolah,” ujar Juliati Sigit.
Dikatakan, di bawah Yayasan Kemala Bhayangkari sebagai komitmen nyata, Bhayangkari telah menjalankan program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) yang merupakan program kerja Bhayangkari pada seksi kebudayaan.
Juliati Sigit juga mengatakan kegiatan P2L sejalan dengan visi besar Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto untuk mewujudkan ketahanan pangan dan makan bergizi.
Ia juga menyampaikan bahwa penguatan program P2L merupakan suatu keharusan, terutama untuk memastikan pemenuhan kebutuhan pangan rumah tangga serta mendukung penyediaan bahan baku bagi program makan bergizi gratis.
Acara dilanjutkan dengan prosesi penekanan tombol lonceng sebagai tanda resmi diluncurkannya Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari melalui Pendekatan Terintegrasi dan Berkelanjutan.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata dalam mendukung ketahanan pangan dan makan bergizi. (Redaksi)