TIMIKA, Koranpapua.id- Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Mimika dalam tahun anggaran 2024 memprogramkan sejumlah kegiatan untuk membantu warga Lanjut Usia (Lansia).
Salah satu program yang sedang berjalan dan langsung menyentuh kebutuhan warga Lansia yakni bekerjasama dengan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Puskesmas yang ada di Kabupaten Mimika.
Seperti yang dilaksanakan pada Jumat 4 Oktober 2024, Dinas Sosial bekerjasama dengan BLUD Puskesmas Karang Senang, melaksanakan kegiatan Pemberian Akses Kelayanan Dasar Kesehatan untuk warga Lanjut Usia (Lansia).
Pelayanan yang dipusatkan di Balai Kampung Karya Kencana, Distrik Kuala Kencana itu diberikan kepada puluhan warga Lansia dari Kampung Karya Kencana dan Kampung Gimbi.
Dihadapan para Lansia yang hadir, Paulus Saile, SE, Kabid Rehabilitasi Sosial, Dinas Sosial Mimika mengatakan, kegiatan pelayanan kesehatan dasar ini bertujuan untuk menyentuh langsung masyarakat, khususnya para Lansia.
Dinas Sosial juga telah memprogramkan alat bantu kesehatan, misalnya kursi roda dan tongkat.
Khusus untuk tongkat terdiri dari tiga jenis yaitu, tongkat segi tiga dan tongkat wolker yang bisa digunakan Lansia untuk alat bantu berjalan, serta tongkat buta (tongkat penuntun).
Dinas Sosial juga menyediakan alat bantu pendengar untuk digunakan Lansia yang pendengarannya sudah berkurang.
“Semua alat bantu kesehatan ini bisa didapat. Jika bapak dan ibu yang membutuhkan silakan laporkan ke kami supaya bisa belikan. Tidak perlu kalian beli tetapi dikasih gratis,” pungkas Paulus.
Dikatakan, karena semua pelayanan ini berkaitan dengan masalah kesehatan, maka Dinsos bekerjasama dengan Puskesmas Karang Senang agar dapat menyentuh langsung masyarakat yang membutuhkan.
“Kami Dinas Sosial tidak tahu mengenai obat-obatan jadi kami kerja sama dengan pihak kesehatan terutama dengan Puskesmas,” jelas Paulus.
Paulus menyampaikan, belum lama ini Dinsos Mimika juga membantu memfasilitas rujukan pasien kanker ke Makassar.
Bantuan itu diberikan untuk meringankan beban pasien yang membutuhkan pengobatan dalam waktu lama.
“Operasi beberapa kali ditanggung oleh pemerintah, termasuk biayai tiket pulang pergi Timika-Makassar”.
Kepada puluhan Lansia, Paulus menyampaikan bahwa kesehatan itu penting, karena itu perlu dijaga dengan baik. Dengan cara memperhatikan pola makan dan istirahat yang teratur.
“Bapa ibu juga kalau diberikan obat dari Puskesmas juga harus minum dengan teratur, karena penyakit bisa sembuh kalau kita berobat,” pesan Paulus.
Pada kesempatan itu, para Lansia juga diberikan penyuluhan kesehatan yang disampaikan oleh Agustina P. Gayatri, Pj. Promosi Kesehatan (Promkes) Puskesmas Karang Senang.
Selanjutnya, para Lansia menjalani pemeriksaan kesehatan dan dilanjutkan dengan pengobatan di tempat oleh dr. Paskalina.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, dari sekitar 75 Lansia yang menjalani pemeriksaan kesehatan, terdapat sekitar 90 persen menderita asam urat.
Mariana Sombodatu, SKM., M.Kes, Kepala BLUD Puskesmas Karang Senang dalam kesempatan itu mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan pemerintah ini bertujuan agar warganya tetap sehat dan umur panjang.
“Para Lansia tetap kita jaga, kita pelihara walau umur sudah tua, tetapi tetap sehat. Karena harus sehat makanya pemerintah melalui Dinas Sosial dan Puskesmas Karang Senang melaksanakan kegiatan ini,” ujar Mariana.
Mariana mengajak para Lansia untuk selalu bersyukur atas nikmat kesehatan yang Tuhan berikan, karena sampai di usia tua masih diberikan kesehatan yang baik. (Redaksi)