ADVERTISEMENT
Jumat, Januari 16, 2026
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
ADVERTISEMENT
Home Budaya

Pemprov Papua Peringati Hari Desa Tahun 2026, Gubernur Ingatkan Manfaatkan Dana Desa Sesuai Ketentuan

Pemerintah kampung memiliki peran strategis karena berhadapan langsung dengan masyarakat yang memiliki beragam potensi dan tantangan sosial, budaya, serta ekonomi.

16 Januari 2026
0
Pemprov Papua Peringati Hari Desa Tahun 2026, Gubernur Ingatkan Manfaatkan Dana Desa Sesuai Ketentuan

Perayaan Hari Desa Tahun 2026 Provinsi Papua (foto: istimewa/koranpapua.id)

Bagikan ke FacebookBagikan ke XBagikan ke WhatsApp

JAYAPURA, Koranpapua.id- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua memperingati Hari Desa (Kampung) Tahun 2026, yang dipusatkan di Kampung Skouw Yambe, Distrik Muara Tami Kota Jayapura, Kamis 15 Januari 2026.

Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Distrik Muara Tami, diperingati dengan upacara yang dipimpin Triwarno Purnomo, Staf Ahli Gubernur Papua Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik.

ADVERTISEMENT

Usai upacara dilanjutkan dengan pencanangan lomba Hari Desa Nasional 2026 dan rangkaian kegiatan lainnya seperti donor darah, bakti sosial, serta berbagai lomba yang dapat mendorong inovasi, partisipasi, dan daya saing masyarakat kampung.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Gubernur Papua Matius Fakhiri dalam sambutannya yang dibacakan Triwarno Purnomo menegaskan, kampung kini menjadi titik sentral dan fondasi utama pembangunan Provinsi Papua.

Baca Juga

Gadis 15 Tahun Asal Manado ‘Dijual’ ke Papua Pegunungan, Diduga Oknum Pejabat Terlibat

Dorong Pembentukan Peradilan Adat, PP Nomor 55 Tahun 2025 Jembatani Hukum Nasional dengan Hukum Adat

Dikatakan, saat ini seluruh program pembangunan akan diarahkan untuk memperkuat kampung sebagai jantung pembangunan daerah.

“Kampung sebagai pusat pembangunan. Dana desa hingga Koperasi Desa Merah Putih harus dikelola secara kolaboratif untuk mendukung visi Papua yang maju, sejahtera, dan harmonis,” pesan Gubernur.

Gubernur juga berpesan agar dana desa dan dana otonomi khusus dimanfaatkan secara tepat sasaran, transparan, dan bertanggung jawab.

Dengan pengelolaan yang baik, dana-dana tersebut dapat berguna untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat kampung.

Di antaranya pembangunan infrastruktur jalan, penyediaan air bersih, sekolah yang layak, hingga pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Menurut Gubernur, pemerintah kampung memiliki peran strategis karena berhadapan langsung dengan masyarakat yang memiliki beragam potensi dan tantangan sosial, budaya, serta ekonomi.

Oleh karena itu, dukungan semua pihak, termasuk aparatur negara dan tenaga pendamping, sangat dibutuhkan agar kampung menjadi kuat dan mandiri.

Dalam sambutannya, Gubernur juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Provinsi Papua dan DPMK Kota Jayapura.

Ucapan terima kasih juga disampaikan untuk jajaran pendamping desa, serta seluruh masyarakat kampung atas terselenggaranya Hari Desa Nasional 2026 tingkat Provinsi Papua.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Papua, pak Gubernur menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas pelaksanaan Hari Desa Nasional 2026 yang hari ini dapat kita laksanakan bersama. Kegiatan ini diharapkan menjadi inspirasi untuk mendorong kampung yang berdaya, mandiri, dan berkelanjutan,” pungkasnya.

Gubernur menutup sambutannya dengan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama memperkuat kampung sebagai fondasi utama dalam mewujudkan Papua yang maju dan sejahtera.

“Selamat Hari Desa Nasional Tahun 2026. Bangun desa, bangun Indonesia. desa terdepan untuk Indonesia maju,” tutupnya.

Upacara Hari Desa Tahun 2026 dan Pencanangan tersebut dihadiri oleh perwakilan Kepala OPD di Pemprov Papua,pPejabat Pemerintah Kota Jayapura, unsur TNI–Polri, Pembina Kampung dan para kepala kampung. (Redaksi)

Cek juga berita-berita Koranpapua.id di Google News

Baca Artikel Lainnya

Gadis 15 Tahun Asal Manado ‘Dijual’ ke Papua Pegunungan, Diduga Oknum Pejabat Terlibat

Gadis 15 Tahun Asal Manado ‘Dijual’ ke Papua Pegunungan, Diduga Oknum Pejabat Terlibat

16 Januari 2026
Dorong Pembentukan Peradilan Adat, PP Nomor 55 Tahun 2025 Jembatani Hukum Nasional dengan Hukum Adat

Dorong Pembentukan Peradilan Adat, PP Nomor 55 Tahun 2025 Jembatani Hukum Nasional dengan Hukum Adat

16 Januari 2026
Fondasi Afirmasi Kebijakan, Pemprov PBD Luncurkan Data Agregat Orang Asli Papua

Fondasi Afirmasi Kebijakan, Pemprov PBD Luncurkan Data Agregat Orang Asli Papua

16 Januari 2026
Pemprov Papua Peringati Hari Desa Tahun 2026, Gubernur Ingatkan Manfaatkan Dana Desa Sesuai Ketentuan

Pemprov Papua Peringati Hari Desa Tahun 2026, Gubernur Ingatkan Manfaatkan Dana Desa Sesuai Ketentuan

16 Januari 2026
Dua Hari Hilang, Penumpang Perahu Ketinting di Kali Asue Ditemukan Tidak Bernyawa

Angin Kencang di Mimika Diprediksi Bertahan Tiga Hari, BMKG Imbau Warga Waspada

15 Januari 2026
Dua Hari Hilang, Penumpang Perahu Ketinting di Kali Asue Ditemukan Tidak Bernyawa

Soalnya Ambruknya Jembatan Gantung Jagamin-Tembagapura, Kadis PUPR Mimika: Bukan Akibat Kegagalan Konstruksi

15 Januari 2026

POPULER

  • Bupati Mimika Johannes Rettob Lantik 14 Pejabat Definitif dan Pelaksana Tugas, Ini Daftarnya

    Bupati Mimika Johannes Rettob Lantik 14 Pejabat Definitif dan Pelaksana Tugas, Ini Daftarnya

    841 shares
    Bagikan 336 Tweet 210
  • Sejumlah Pejabat Utama Polda Papua Tengah Dirotasi, Perwira Wanita Pertama Jabat Kabid Propam

    2459 shares
    Bagikan 984 Tweet 615
  • Kericuhan Kembali Pecah Usai Prosesi Damai Konflik Kwamki Narama di Timika

    649 shares
    Bagikan 260 Tweet 162
  • Tiga Hari ‘Dikepung’ OPM, 18 Pekerja Freeport Berhasil Diselamatkan Satgas Habema

    639 shares
    Bagikan 256 Tweet 160
  • Pelaku Pembacokan di Jalan Serui Mekar Timika Menyerahkan Diri ke Polisi

    623 shares
    Bagikan 249 Tweet 156
  • Konflik Berdarah di Kwamki Narama Timika Resmi Berakhir, Kubu Dang & Newegalen Jalani Prosesi Patah Panah

    612 shares
    Bagikan 245 Tweet 153
  • Keributan di Lokalisasi KM 10 Timika Berujung Maut, Satu Pengunjung Tewas Ditikam

    555 shares
    Bagikan 222 Tweet 139
Next Post
Fondasi Afirmasi Kebijakan, Pemprov PBD Luncurkan Data Agregat Orang Asli Papua

Fondasi Afirmasi Kebijakan, Pemprov PBD Luncurkan Data Agregat Orang Asli Papua

Dorong Pembentukan Peradilan Adat, PP Nomor 55 Tahun 2025 Jembatani Hukum Nasional dengan Hukum Adat

Dorong Pembentukan Peradilan Adat, PP Nomor 55 Tahun 2025 Jembatani Hukum Nasional dengan Hukum Adat

Gadis 15 Tahun Asal Manado ‘Dijual’ ke Papua Pegunungan, Diduga Oknum Pejabat Terlibat

Gadis 15 Tahun Asal Manado ‘Dijual’ ke Papua Pegunungan, Diduga Oknum Pejabat Terlibat

Koran Papua

© 2024 Koranpapua.id

Menu

  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto

© 2024 Koranpapua.id