TIMIKA, Koranpapua.id– Setelah sempat tertunda beberapa kali, akhirnya pelantikan pejabat Eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika dapat terlaksana.
Sesuai rencana, pelaksanaan pelantikan akan berlangsung sore ini, Kamis 21 November 2024. Meski demikian sampai berita ini ditayangkan, belum diketahui secara pasti waktu dan tempat pelaksanaan pelantikan.
Valentinus Sudarjanto Sumito, Pj Bupati Mimika mengatakan, pelantikan pejabat ini dapat terlaksana setelah mendapatkan persetujuan dari Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian dan Pj Gubernur Papua Tengah.
“Hari ini rencananya dilakukan pelantikan. Kami sudah dapat persetujuan dari Mendagri dan dari Provinsi. Jadi kemungkinan di sore ini akan kami lantik,” ujar Valentinus kepada koranpapua.id, Kamis 21 November 2024
Pj Bupati Mimika menjelaskan, pada pelantikan kali ini terdapat enam nama yang akan menduduki jabatan sesuai dengan rekomendasi KASN dan sebelas nama ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (PLT).
“Kita melantik sesuai rekomendasi KASN itu ada beberapa pejabat dan kemungkinan kami akan menunjuk sekitar 11 nama sebagai pelaksana tugas di beberapa tempat, sesuai dengan kompetensi,” jelas Valentinus.
Valentinus menegaskan, setelah pelantikan pejabat Eselon II akan disusul dengan pelantikan Eselon III dan IV.
“Jadi kita mulai dari atas. Jadi jangan sampai diplesetkan lagi. Apalagi kita sudah dekat Pilkada,” tutup Valentinus. (Redaksi)