ADVERTISEMENT
Sabtu, November 15, 2025
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
ADVERTISEMENT
Home Papua Tengah Mimika

Birokrasi Pendanaan RSMM dari Freeport Perlu Dipangkas, Pemkab akan Hibahkan Rp15 Miliar

"Minggu lalu Pemkab Mimika sudah mengadakan rapat dengan Freeport supaya mulai tahun 2025 sistem birokrasi terlalu panjang dipangkas agar lebih efektif dan maksimal".

13 November 2024
0
Birokrasi Pendanaan RSMM dari Freeport Perlu Dipangkas, Pemkab akan Hibahkan Rp15 Miliar

Petrus Yumte, Pj. Sekda Mimika membacakan sambutan pada saat membuka PaSTi NoKen Kolaborasi Pemkab Mimika dan PT Freeport Indonesia penguatan infrastruktur kesehatan di datarang tinggi di salah satu hotel di Timika, Rabu 13 November 2024. (foto:redaksi/koranpapua.id)

Bagikan ke FacebookBagikan ke XBagikan ke WhatsApp

TIMIKA, Koranpapua.id- Petrus Yumte, Pj. Sekda Mimika Papua Tengah mengungkapkan, Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM) saat ini diketahui memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan keterbatasan.

Penilaian ini disampaikan Petrus Yumte, setelah dirinya bersama Valentinus S. Sumito, Pj Bupati Mimika melakukan kunjungan ke RSMM belum lama ini.

ADVERTISEMENT

Menurut Petrus, semua itu terjadi karena sistem kerja birokrasi yang terlalu panjang, sehingga perlu dilakukan perombakan ulang.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Yang kita tangkap dari penjelasan, mereka melayani dengan keterbatasan. Ini disebabkan karena birokrasi antara PT Freeport ke YPMAK dan Yayasan Caritas terlalu panjang,” jelas Petrus.

Baca Juga

Perkuat Layanan Kesehatan Tiga Kampung, Freeport Serahkan Dapur Mandiri dan Konsentrator Oksigen untuk RS Waa Banti

FKDM Mimika Akan Gelar Aksi Donar Darah, Libatkan Paguyupan, Didukung RSUD

Petrus menyampaikan ini ketika membuka PaSTi NoKen kolaborasi Pemkab Mimika dengan PT Freeport Indonesia perkuat infrastruktur kesehatan di dataran tinggi yang berlangsung di salah satu hotel di Timika, Rabu 13 November 2024.

Melihat kondisi semacam itu kata Petrus, Pj Bupati Mimika Valentinus dengan Claus Wamafma, Direktur PT Freeport Indonesia (PTFI) telah berdiskusi, kedepan status RSMM pengelolaannya bisa diambil alih oleh Pemkab Mimika.

“Keberadaan RSMM ini untuk melayani masyarakat asli Papua 99,99 persen secara gratis. Meskipun sudah dilakukan semua pihak namun belum maksimal,” tegasnya.

Petrus berharap birokrasi pendanaan RSMM mulai tahun 2025 mendatang harus diperbaiki, dari Freeport langsung ke RSMM jangan lagi singgah melalui YPMAK baru ke Yayasan Caritas.

Selain itu mendukung operasional RSMM, Yumte menyebutkan pada tahun 2025 mendatang Pemkab Mimika akan menghibahkan 15 miliar dari APBD Induk.

Pemkab juga menyediakan dana sebesar Rp5 miliar, yang nantinya dibagikan kepada rumah sakit swasta yang ada di Mimika.

“Tujuannya supaya mendukung pelayanan kesehatan bagi masyarakat semakin maksimal,” pungkasnya.

Petrus mengakui berdasarkan informasi yang diterima, peralatan medis yang digunakan RSMM saat ini sudah berusia sepuluh tahun.

“Minggu lalu Pemkab Mimika sudah mengadakan rapat dengan Freeport supaya mulai tahun 2025 sistem birokrasi terlalu panjang dipangkas agar lebih efektif dan maksimal,” tandasnya.

Ia bersyukur beberapa waktu lalu mantan Pj Gubernur Papua Tengah Ribka Haluk memberikan bantuan peralatan CT Scan untuk RSMM.

Pada momen tersebut, Petrus meminta Freeport mendukung ketersediaan sarana dan prasarana bagi Rumah Sakit Wa Banti supaya pelayanan kedepan makin baik.

Selain itu, mulai tahun 2025 pembayaran BPJS Kesehatan masyarakat Papua yang selama ini dibayar YPMAK diambil alih oleh Pemkab Mimika. (Redaksi)

I am raw html block.
Click edit button to change this html

Cek juga berita-berita Koranpapua.id di Google News

Baca Artikel Lainnya

Brimob yang Tergabung dalam Satgas ODC Diminta Tingkatkan Kemampuan Hadapi KKB di Papua

Brimob yang Tergabung dalam Satgas ODC Diminta Tingkatkan Kemampuan Hadapi KKB di Papua

14 November 2025
Perkuat Layanan Kesehatan Tiga Kampung, Freeport Serahkan Dapur Mandiri dan Konsentrator Oksigen untuk RS Waa Banti

Perkuat Layanan Kesehatan Tiga Kampung, Freeport Serahkan Dapur Mandiri dan Konsentrator Oksigen untuk RS Waa Banti

14 November 2025
FKDM Mimika Akan Gelar Aksi Donar Darah, Libatkan Paguyupan, Didukung RSUD

FKDM Mimika Akan Gelar Aksi Donar Darah, Libatkan Paguyupan, Didukung RSUD

14 November 2025
Vakum Selama 27 Tahun, BPIP Bangkitkan Pendidikan Pancasila di Ujung Timur Indonesia, Serahkan 1.000 BTU

Vakum Selama 27 Tahun, BPIP Bangkitkan Pendidikan Pancasila di Ujung Timur Indonesia, Serahkan 1.000 BTU

14 November 2025
Pertamina Tingkatkan Kehandalan Distribusi, Antispasi Cuaca Akhir Tahun di Papua-Maluku

Pertamina Tingkatkan Kehandalan Distribusi, Antispasi Cuaca Akhir Tahun di Papua-Maluku

14 November 2025
Dugaan Korupsi Bulog Wamena Rugikan Negara Rp37 Miliar, Kejati Papua Terima Pengembalian Rp2,2 Miliar

Dugaan Korupsi Bulog Wamena Rugikan Negara Rp37 Miliar, Kejati Papua Terima Pengembalian Rp2,2 Miliar

14 November 2025

POPULER

  • 20 Pelajar SMA dan SMK Dogiyai Wakili Provinsi Papua Tengah di Indonesia-Pacific Cultural Synergy 2025

    20 Pelajar SMA dan SMK Dogiyai Wakili Provinsi Papua Tengah di Indonesia-Pacific Cultural Synergy 2025

    631 shares
    Bagikan 252 Tweet 158
  • Ketika Pemimpin Melupakan Diaspora: Cermin Pengabaian Empati dari Gubernur NTT terhadap Warganya di Tanah Papua

    570 shares
    Bagikan 228 Tweet 143
  • Turun ke Kwamki Narama, Kapolda Papua Tengah Serukan Damai, Jangan Ada Lagi Balas Membunuh

    568 shares
    Bagikan 227 Tweet 142
  • Pemkab Puncak Minta Maaf, Siap Damaikan Warganya yang Bertikai di Timika

    567 shares
    Bagikan 227 Tweet 142
  • Perkuat Pengamanan Areal PT Freeport Indonesia, Brimob Polri Berangkatkan 417 Personel

    559 shares
    Bagikan 224 Tweet 140
  • Kabupaten Mimika Diguncang Gempa 4,2 Magnitudo, Goyangannya Tidak Terasa

    542 shares
    Bagikan 217 Tweet 136
  • Pemkab Mimika Kucurkan Hibah Rp15 Miliar Perkuat Layanan RS Mitra Masyarakat

    524 shares
    Bagikan 210 Tweet 131
Next Post
Pemkab Mimika Harap Freeport Dukung Penerapan Matematika GASING di Semua Sekolah

Pemkab Mimika Harap Freeport Dukung Penerapan Matematika GASING di Semua Sekolah

Rumah Sakit Waa Banti Sangat Membantu Kesehatan Masyarakat yang Mendiami Sekitar Areal Tambang

Rumah Sakit Waa Banti Sangat Membantu Kesehatan Masyarakat yang Mendiami Sekitar Areal Tambang

Lakukan Pelanggaran Lalu Lintas, 78 Pengendara di Timika Sidang di Tempat

Lakukan Pelanggaran Lalu Lintas, 78 Pengendara di Timika Sidang di Tempat

Koran Papua

© 2024 Koranpapua.id

Menu

  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto

© 2024 Koranpapua.id