TIMIKA, Koranpapua.id- Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Mimika, Polda Papua telah melaksanakan sejumlah kegiatan dalam rangka menyambut HUT Satlantas ke-69 yang jatuh tanggal 21 September 2024.
AKP Boby Pratama, Kasat Lantas Polres Mimika kepada awak media mengungkapkan rangkaian kegiatan sudah dimulai dengan anjangsana mengunjungi salah satu anggota Lantas yang sudah sakit menahun.
“Kegiatan anjangsana sudah dimulai awal September lalu. Kita kunjungi anggota Lantas yang sakit,” ujar Bobi.
Kegiatan lainnya melakukan Bakti Sosial (Baksos) di SP6, Kampung Naena Muktipura. Di kampung tersebut membantu petani yang mengalami gagal panen dan warga yang rumahnya terendam banjir.
Satlantas Polres Mimika juga berencana akan memberikan Baksos berupa 100 paket Sembako kepada masyarakat yang terdampak banjir di Kampung Miyoko, Distrik Mimika Tengah.
Sementara pada puncak HUT yang dilaksanakan, Sabtu 21 September 2024 di Lapangan Petrosea akan diadakan sejumlah kegiatan yakni, color run, lomba safety riding dan zumba dengan melibatkan masyarakat umum.
Dikatakan, pada acara puncak akan dilakukan pemberian Tali Asih kepada korban Lakalantas yang benar-benar membutuhkan.
Tali Asih juga juga diberikan kepada purnawirawan Polri yang terakhir bertugas di Satuan Lalu Lintas.
“Kita juga akan berikan penghargaan kepada security dan pihak sekolah yang sudah banyak membantu polisi dalam menyeberangkan anak-anak saat masuk dan pulang sekolah,” ungkapnya.
Boby juga menyampaikan bahwa pihaknya juga telah menyiapkan berbagai hadiah menarik berupa 69 doorprize yang akan diberikan kepada warga pada hari puncak HUT nanti. Tiga diantaranya adalah hadiah utama berupa tiga unit sepada motor.
“Sejauh ini sudah sekitar 2.000 warga yang mendaftar. Bagi warga yang ingin mendaftar, silahkan datang langsung ke deller honda dan yamaha di Timika,” pungkasnya. (Redaksi)