TIMIKA, Koranpapua.id– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mimika, Papua Tengah melakukan launching (peluncuran) tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Sabtu 29 Juni 2024.
Kegiatan peluncuran yang berlangsung di tanah lapang, Jalan WR Supratman itu, merupakan yang pertama dilaksanakan di delapan kabupaten/kota yang ada di Papua Tengah.
Peluncuran Pilkada 2024 dibuka dengan menekan tombol serena secara bersama oleh Johannes Rettob, Plt. Bupati Mimika, Jeniver Darling Tabuni, Ketua KPU Provinsi Papua Tengah dan lima Komisioner KPU Mimika beserta Forkopimda Mimika.
Dete Abugau, Ketua KPU Mimika dalam sambutannya mengatakan, kegiatan peluncuran tahapan Pilkada dilaksanakan sesuai dengan aturan dan sudah dilakukan oleh KPU di seluruh daerah di pelosok Indonesia.
Namun untuk di Provinsi Papua Tengah, Kabupaten Mimika yang pertama. Karenanya Dete menyampaikan terima kasih kepada Pemda Mimika, Bawaslu, Forkopimda dan semua pihak yang sudah mendukung suksesnya peluncuran ini.
Di hadapan ribuan warga yang hadir dalam peluncuran itu, Dete mengajak agar tanggal 27 November 2024 dapat mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Dan menggunakan hak suaranya memilih Bupati dan Wakil Bupati Mimika serta Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah.
“Kepada warga Mimika diharapkan datang ke TPS untuk memilih pemimpin. Memilih pemimpin jangan dengan perasaan tetapi memilih pemimpin dengan hati nurani,” pesan Dete.
Senada dengan Ketua KPU Mimika, Jennifer Darling Tabuni, Ketua KPU Provinsi Papua Tengah juga mengajak seluruh masyarakat Mimika datang ke TPS untuk menggunakan hak suara pada Pilkada 2024.
“Jangan Golput, gunakan hak pilih anda, mari jadi pemilih yang bertanggung jawab untuk memilih kepala daerah sesuai dengan hati nurani,” tegas Jennifer.
Jennifer memberikan apresiasi kepada Pemkab Mimika yang telah membangun gedung KPU dan siap untuk ditempati.
Pada kesempatan yang sama, Johannes Rettob menyampaikan apresiasi kepada KPU Mimika yang sudah melakukan peluncuran tahapan Pilkada.
Kepada masyarakat Mimika, Johannes Rettob mengajak untuk mendukung semua proses tahapan, menjelang hingga pelaksanaan Pilkada nanti.
“Mari kita jaga situasi daerah ini tetap aman dan kondusif, atas nama Pemda Mimika kami memberikan apresiasi kepada KPU Mimika yang telah melaksanakan tahapan Pilkada,” ungkapnya.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pertunjukan hiburan yang dimeriahkan oleh sejumlah artis diantarnya, Doddie Latuharhary, Mace Purba, Toton Caribo, Justy Aldrin,dan beberapa artis lainya.
Warga yang sudah memadati tanah lapang sejak sore hari tetap bersemangat meski hujan membasahi kota Timika.
Warga antusias menyaksikan aneka hiburan yang ditampilkan band lokal, tari-tarian Amungme dan Komoro serta sanggar kesenian yang ada di Timika. (Redaksi)