TIMIKA, Koranpapua.id– Angkatan Muda Kemah Injil (AMKI) Kingmi se- Tanah Papua telah mengagendakan pelaksanaan Natal bersama yang dirangkai kegiatan temu kader.
Kegiatan akbar dengan tema ‘Alam Membangun Kembali Surganya di Bumi Melalui Kelahiran Yesus Kristus’ sesuai rencananya akan berlangsung di Timika, ibukota Kabupaten Mimika, Papua Tengah.
Pelaksanaan Natal bersama yang dijadwalnya 16 Desember 2023 akan didukung oleh DPD II AMKI Kabupaten Mimika sebagai panitia pelaksana dan tuan rumah.
Pieter Edoway, Ketua AMKI Mimika yang juga Ketua Panitia Natal Bersama 2023 kepada Koranpapua.id, Selasa 14 November 2023 mengatakan, panitia belum memutuskan tempat pelaksanaan, apakah di Gereja Marthen Luther Mile 23 atau di Graha Eme Neme Yauware.
Pieter menjelaskan dalam menyambut Natal bersama, panitia akan mengisi dengan sejumlah kegiatan sosial. Diantaranya mengunjungi panti asuhan, mengunjungi jemaat di gereja-gereja yang jauh termasuk masyarakat kurang mampu.
Suksesnya agenda Natal bersama yang baru pertama kali dilakukan akan didukung penuh oleh pengurus DPD I AMKI Provinsi Papua Tengah dan seluruh DPD II AMKI di Papua Tengah.
“Panitia sudah diberikan Surat Keputusan (SK) oleh Ketua DPD I AMKI Papua Tengah untuk melaksanakan acara ini,” ujar Pieter.
Pieter memastikan akan mengundang semua kader AMKI se- Indonesia. Lewat momen besar ini menjadi kekuatan bagi AMKI dalam mendukung pembangunan di enam provinsi yang ada di Tanah Papua.
Melianus Numang, Ketua AMKI Provinsi Papua Tengah menjelaskan, dirinya telah memberikan SK kepada panitia tertanggal 11 November 2023 di Gedung Gereja Mewo di Timika.
Dengan SK tersebut, AMKI Papua Tengah telah memberikan mandat dan kepercayaan penuh kepada Ketua AMKI Mimika sebagai ketua panitia, sekaligus tuan rumah untuk menyukseskan acara tersebut.
Menurutnya, dengan hadirnya Daerah Otonomi Baru (DOB) Papua Tengah maka AMKI juga hadir yang ditandai dengan mendeklarasikan diri sebagai OKP baru di wilayah Papua Tengah.
Dengan dasar itu, AMKI Papua Tengah bersama AMKI kabupaten bersepakat dan memutuskan melaksanakan Natal bersama perdana di Timika.
Sehari sebelum puncak perayaan Natal tanggal 16 Desember 2023, akan dilaksanakan acara temu kader untuk semua yang ada di enam provinsi di Papua.
“AMKI ingin menyatukan semua kader untuk membahas beberapa agenda besar yang harus dijalankan oleh AMKI kedepannya,” jelasnya.
Melianus juga mengajak semua kaum muda AMKI di Papua Tengah menyiapkan diri untuk hadir mengambil bagian dalam perayaan Natal bersama nanti.
Dingatkan dengan tenggat waktu semakin singkat, panitia diharapkan untuk tetap mempersiapkan acara ini dengan baik.
“Tidak perlu mewah-mewah. Yang paling penting, AMKI berada bersama dibarisan orang-orang yang lagi susah, menderita sehingga benar-benar memaknai momen Natal bersama,”tandasnya.
Nason Uti, Ketua DPP AMKI menyatakan mendukung penuh diselenggarakan Natal bersama dan temu kader bersama calon DPD, DPRD, DPRP dan DPR RI.
Baginya, AMKI dalam melaksanakan organisasi berpusat pada Yesus Kristus menjadi pilar utama dalam setiap pewartaan. Bahwa hanya melalui ajaran-Nya dan mengikuti cara hidup-Nya orang Kristen yang mati akan memperoleh keselamatan. (Redaksi)