TIMIKA, Koranpapua.id- Aipda Thomas D. Manggaprouw, Bhabinkamtibmas Kelurahan Timika Jaya, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika meminta kepada ketua RT di wilayah itu untuk mengaktifkan Pos Peduli Keamanan (Peka).
Dengan aktifnya Pos Peka, setidaknya dapat mengantisipasi terjadinya tindakan kriminal di masing-masing RT.
Dengan demikian situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) bisa terjaga dengan baik.
Hal itu disampaikan Aipda Thomas ketika menghadiri undangan Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kelurahan Timika Jaya, Sabtu 8 Februari 2025.
Pada kegiatan yang berlangsung di Kantor Kelurahan Timika Jaya itu, Aipda Thomas juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua-ketua RT yang telah bersama-sama mengawal jalannya Pilpres dan Pilkada hingga dapat berjalan dengan aman dan lancar.
“Melalui Musrenbang ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Timika Jaya,” ujar Thomas.
Hadir dalam kegiatan Musrenbang tersebut, Pither Herman Kabey S.IP, Kepala Kelurahan Timika Jaya, Alan Tassa S.E, Sekretaris Distrik Miru, Ketua Posyandu Puskesmas Timika Jaya, serta para ketua RT di Kelurahan Timika Jaya.
Pither Herman Kabey, Kepala Kelurahan Timika Jaya dalam sambutannya menyampaikan sejumlah program pembangunan fasilitas warga yang telah diusulkan tahun sebelumnya.
Sementara Alan Tassa S.E, Sekretaris Distrik Mimika Baru dalam kesempatan itu mengatakan bahwa, kegiatan Musrembang dilakukan setiap tahun secara berjenjang dari kelurahan dan kampung, distrik dan selanjutnya kabupaten.
Adapun tujuan dilaksanakan Musrenbang untuk mengevaluasi pembangunan dan merencanakan pembangunan fasilitas-fasilitas yang dibutuhkan warga masyarakat. (Redaksi)