TIMIKA, Koranpapua.id– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika di tahun 2024 kembali menguncurkan anggaran Rp25 miliar untuk mendanai pembangunan gedung Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung (DPMK) Kabupaten Mimika, Papua Tengah.
Dana miliaran yang masuk dalam APBD Tahun 2024 pos DPMK itu, akan digunakan untuk kelanjutan pembangunan tahap ketiga hingga finishing.
Hal ini disampaikan Petronella Adelce Uamang, Kepala Dinas DPMK Kabupaten Mimika kepada koranpapua.id saat ditemui di kantornya, Senin 24 Juni 2024
Dikatakan, proyek pembangunan gedung DPMK yang berada di Kampung Limau Asri, SP5, Distrik Iwaka, sudah dikerjakan sejak tahun 2022 untuk tahap pertama dan kedua dengan persentasi pekerjaan 60 persen.
Sedangkan pembangunan lanjutan tahap ketiga tinggal 40 persen akan dikerjakan tahun 2024 ini. “Tahun ini pekerjaan sampai selesai,” jelasnya.
Dinas yang dipimpin Petronella Adelce Uamang, tahun ini juga membangun dua unit balai kampung, masing-masing berada di Kampung Tsinga dan Distrik Hoeya.
Dikatakan, dana yang digelontorkan untuk pembangunan balai kampung masing-masing sebesar Rp2,5 miliar.
“Dana untuk bangun balai kampung cukup besar, karena untuk kesana cukup jauh, dan harus menggunakan helikopter,” ujar Petronella.
Menurutnya, biasanya anggaran pembangunan fisik untuk balai kampung yang ada wilayah kota atau pesisir hanya dianggarkan Rp1 miliar. (Redaksi)