TIMIKA,Koranpapua.id- PT Freeport Indonesia (PTFI) bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyalurkan bahan makanan untuk warga terkena dampak banjir luapan Sungai Piuga, Distrik Iwaka, Kabupaten Mimika, Papua Tengah.
Bantuan makanan dan minuman yang diperkirakan mencapai tiga ton itu, bertujuan untuk membantu meringankan beban puluhan kepala keluarga pasca banjir yang melanda wilayah itu, Senin 6 Juni 2024.
Penyaluran ini sebagai wujud dukungan atas musibah bencana banjir yang berdampak pada kehidupan masyarakat di Kampung Iwaka dan sekitarnya.
Demikian Moses Yarangga, Kepala BPBD Mimika dalam keterangan tertulisnya kepada koranpapua.id, Selasa 18 Juni 2024.
Ia menyebutkan, bantuan yang disalurkan ke lokasi banjir lebih berupa makanan dan minuman.
Bantuan tersebut merupakan kerjasama PT Freeport dengan Pemerintah Kabupaten Mimika melalui BPBD, untuk selanjutnya diberikan kepada kepala keluarga yang terkena dampak banjir.
“Sesuai rencana kita salurkan ke lokasi banjir hari ini, Selasa 18 Juni 2024,” ujar Yarangga.
Mantan Kabag Humas dan Protokol Setda Mimika itu menyampaikan terima kasih kepada PT Freeport yang sudah ikut ambil bagian membantu warga yang mengalami musibah.
Ia berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan memenuhi kebutuhan makanan untuk beberapa waktu kedepan.
Berikut jenis bahan makanan dan minuman yang disalurkan ke lokasi banjir Iwaka.
- Beras 5 kilogram sebanyak 250 karung
- Telur ayam lokal 500 rak
- Gula 1 kilogram 500 bungkus
- Minyak goreng 2 liter sebanyak 250 botol
- Sarden ABC sebanyak 250 kaleng
- Biscuit roma gandum 50 karton
- Pronas kornet 250 bungkus
- Susu bungkus dancow saset 250 karton
- Bubur milna usia 0-6 bulan 25 karton
- Bubur milna usia 6-12 bulan 25 karton
- Teh sariwangi 500 bungkus
“Kami sampaikan terima kasih kepada Freeport yang dalam hal ini menjadi mitra pemerintah daerah dan BPBD Mimika, dimana sudah membantu masyarakat yang terdampak banjir di Iwaka,” ujar Yarangga. (Redaksi)