ADVERTISEMENT
Kamis, Januari 29, 2026
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
ADVERTISEMENT
Home Kesehatan

Cegah Stunting dan Perbaiki Gizi, Distrik Miru Salurkan Makanan Tambahan Kepada 46 Posyandu

Program yang menyentuh kebutuhan masyarakat diusulkan dalam APBD Perubahan 2024, termasuk usulan pengadaan baju seragam bagi kader Posyandu.

11 Juni 2024
0
Cegah Stunting dan Perbaiki Gizi, Distrik Miru Salurkan Makanan Tambahan Kepada 46 Posyandu

Joel Daniel Luhukay, Kadistrik Miru menyerahkan secara simbolis PMT kepada Lurah Timika Indah Ferdi Pariangga, kader Posyandu didampingi Endang Letsoin, Sekretaris PKK Distrik dan Elim Sabara, Kasie Kesra Mirus, Selasa 11 Juni 2024. (foto:redaksi/koranpapua.id)

Bagikan ke FacebookBagikan ke XBagikan ke WhatsApp

TIMIKA, Koranpapua.id- Mendukung upaya peningkatan kesehatan dan gizi anak-anak, Balita dan ibu hamil serta pencegahan stunting, Distrik Mimika Baru (Miru)  menyerahkan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada 46 Posyandu di sebelas kelurahan.

Program PMT yang baru pertama kali ini dilakukan di Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah itu, bersumber dari pagu dana APBD Mimika tahun 2024.

ADVERTISEMENT

Penyerahan PMT dilakukan secara simbolis oleh Joel Daniel Luhukay, Kepala Distrik Mimika Baru kepada perwakilan kelurahan dan kader, Selasa 11 Juni 2024.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Para Kepala Kelurahan, perwakilan kader Posyandu, PPK Distrik dan kelurahan juga hadir menyaksikan penyerahan itu.

Baca Juga

Dinkes Paniai Dirikan Posko Kesehatan, Dukung Pelaksanaan Muspasme ke-VIII di Komopa

BKN Terbitkan Edaran Nomor 2 Tahun 2026, Hari Kamis ASN Wajib Gunakan Batik Korpri, Bagaimana dengan Mimika?

Joel pada kesempatan itu mengatakan dirinya sangat bangga kepada ibu-ibu yang begitu antusias dan mandiri menjalankan pelayanan Posyandu, meskipun dalam keterbatasan.

Kepada para kader, Joel mengucapkan terima kasih, karena meskipun belum ada program namun dengan inisiatif sendiri memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya bangga karena semua program bisa diakomodir setelah koordinasi lewat sekretaris PKK dan Bagian Kesra Distrik,” kata Joel.

Walaupun baru menjabat sebagai Kadistrik, ia berupaya untuk terus belajar membenahi program yang selama ini belum sempat dijalankan.

“Kita bersyukur usulan pejabat lama yang belum dijawab dan saat ini baru bisa kita jalankan,” ujarnya.

Kepada para kader dan lurah, Joel meminta untuk memberikan masukan sesuai kebutuhan di lapangan, sehingga dapat diprogramkan tahun depan.

Apalagi pelayanan semacam ini sangat penting sebab bersentuhan langsung dengan manusia.

“Kita lihat ini sederhana tapi sangat besar manfaatnya. Kali ini kita berikan empat jenis PMT berupa susu, telur, gula merah dan kacang hijau,” bebernya.

Joel berharap Dinas Kesehatan dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain dalam menjalankan programnya harus koordinasi dengan pemerintah distrik yang mempunyai wilayah kerja.

Koordinasi itu bertujuan agar ketika melaksanakan program menemukan kendala dapat diatasi bersama.

Fungsi koordinasi itu sangat penting. OPD jangan merasa mampu bekerja sendiri dan mengabaikan distrik.

Namun suatu saat timbul masalah di masyarakat, pihak distrik yang harus menyelesaikan.

Joel berjanji program-program yang menyentuh kebutuhan langsung masyarakat akan diusulkan dalam APBD Perubahan 2024, termasuk usulan pengadaan baju seragam bagi kader Posyandu.

Ia merasa sedih karena hingga saat ini masih ada Posyandu yang pelayanannya di emperan rumah warga.

“Kita harap kedepan ada perhatian dari pemerintah supaya ada perubahan. Terutama ada Posyandu sendiri agar pelayanan kepada masyarakat lebih nyaman,” pungkasnya.

Sementara Endang Letsoin, Sekretaris TP-PKK Distrik Mimika Baru menyampaikan terima kasih kepada kepala distrik sebagai pembina PKK, yang telah mengakomodir dan memperhatikan usulan PKK dan kader Posyandu.

Ia menjelaskan kegiatan PMT terdapat dalam 10 Program Pokok PKK pada Pokja 4 Bidang Kesehatan dan Lingkungan.

Dengan bantuan PMT setidaknya membantu kader Posyandu dalam memenuhi kebutuhan gizi bagi Balita dan ibu hamil.

Endang juga mengingatkan para kader agar setiap kali ada kegiatan atau kendala terkait Posyandu harus berkoordinasi dengan lurah. Karena lurah mempunyai kewenangan untuk menandatangani SK kader.

“Posyandu ini milik masyarakat yang dibentuk oleh para kader yang mempunyai kepedulian terhadap kesehatan masyarakat,” tutup Endang. (Redaksi)

Cek juga berita-berita Koranpapua.id di Google News

Baca Artikel Lainnya

Dinkes Paniai Dirikan Posko Kesehatan, Dukung Pelaksanaan Muspasme ke-VIII di Komopa

Dinkes Paniai Dirikan Posko Kesehatan, Dukung Pelaksanaan Muspasme ke-VIII di Komopa

29 Januari 2026
BKN Terbitkan Edaran Nomor 2 Tahun 2026, Hari Kamis ASN Wajib Gunakan Batik Korpri, Bagaimana dengan Mimika?

BKN Terbitkan Edaran Nomor 2 Tahun 2026, Hari Kamis ASN Wajib Gunakan Batik Korpri, Bagaimana dengan Mimika?

29 Januari 2026
Ketua YLBH Papua Tengah Ingatkan Pelaku Pembunuhan SL Menyerahkan Diri

Ketua YLBH Papua Tengah Ingatkan Pelaku Pembunuhan SL Menyerahkan Diri

29 Januari 2026
Aksi Begal Sadis di Timika, Seorang Pelajar Kehilangan Tangan Akibat Tebasan Parang

Aksi Begal Sadis di Timika, Seorang Pelajar Kehilangan Tangan Akibat Tebasan Parang

29 Januari 2026
Ratusan Bangunan Dilaporkan Hangus dalam Kebakaran Hebat di Tolikara, Kerugian Ditaksir Rp22 Miliar

Ratusan Bangunan Dilaporkan Hangus dalam Kebakaran Hebat di Tolikara, Kerugian Ditaksir Rp22 Miliar

29 Januari 2026
Bentrok Antarwarga di Deiyai, Dua Warga Tewas, Dua Lainnya Luka-luka

Bentrok Antarwarga di Deiyai, Dua Warga Tewas, Dua Lainnya Luka-luka

29 Januari 2026

POPULER

  • Bertemu Gubernur Fakhiri, Bahlil Pastikan Divestasi 10 Persen Saham Freeport Kuartal I Rampung Dalam Waktu Dekat

    Bertemu Gubernur Fakhiri, Bahlil Pastikan Divestasi 10 Persen Saham Freeport Kuartal I Rampung Dalam Waktu Dekat

    575 shares
    Bagikan 230 Tweet 144
  • Situasi Keamanan di Jalan Ahmad Yani Timika Memanas, Satu Anggota Brimob Terkena Anak Panah

    564 shares
    Bagikan 226 Tweet 141
  • Awali Tugas sebagai Kapolres Supiori, Kompol Frits Erari Hadiri Ibadah, Sampaikan Pesan Kamtibmas

    562 shares
    Bagikan 225 Tweet 141
  • Polisi Tangkap Tiga Pelaku Penganiayaan yang Tewaskan Seorang Mahasiswa di KM Gunung Dempo

    561 shares
    Bagikan 224 Tweet 140
  • Brigjen Alfred Papare Bergeser ke Papua Barat, Kombes Jeremias Rontini di Papua Tengah

    560 shares
    Bagikan 224 Tweet 140
  • Kasus Penikaman di Jalan Ahmad Yani Timika, Kapolres Minta Warga Percayakan ke Polisi

    558 shares
    Bagikan 223 Tweet 140
  • Ketua YLBH Papua Tengah Ingatkan Pelaku Pembunuhan SL Menyerahkan Diri

    557 shares
    Bagikan 223 Tweet 139
Next Post
Gallery Foto Kadistrik Miru Serahkan Makanan Tambahan Kepada 46 Posyandu

Gallery Foto Kadistrik Miru Serahkan Makanan Tambahan Kepada 46 Posyandu

Dampak Luapan Sungai Piuga Meluas, Puluhan Rumah di Distrik Iwaka Terendam Air

Dampak Luapan Sungai Piuga Meluas, Puluhan Rumah di Distrik Iwaka Terendam Air

Sungai Piuga Meluap, PUPR Segera Buka Kanal Agar Rumah Warga Tidak Terendam Air

Sungai Piuga Meluap, PUPR Segera Buka Kanal Agar Rumah Warga Tidak Terendam Air

Koran Papua

© 2024 Koranpapua.id

Menu

  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto

© 2024 Koranpapua.id