ADVERTISEMENT
Jumat, Januari 30, 2026
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
ADVERTISEMENT
Home Hukrim Info Terkini

Pangdam XVII/Cenderawasih Tekankan Pentingnya Kesehatan Otak Prajurit

“Dengan otak yang sehat, prajurit tidak hanya kuat secara fisik, tetapi juga tangguh dalam berpikir dan bersikap”.

30 Januari 2026
0
Pangdam XVII/Cenderawasih Tekankan Pentingnya Kesehatan Otak Prajurit

Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Amrin Ibrahim. (foto:ist/koranpapua.id)

Bagikan ke FacebookBagikan ke XBagikan ke WhatsApp

JAYAPURA, Koranpapua.id– Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Amrin Ibrahim, menaruh perhatian besar terhadap kesehatan prajurit dan keluarga besar TNI AD di wilayah Papua.

Komitmen tersebut diwujudkan melalui dukungannya terhadap kegiatan sosialisasi kesehatan bertema “The Amazing Human Brain & The Potential Catastrophe” yang diikuti jajaran Kodam XVII/Cenderawasih, Jumat 30 Januari 2026.

ADVERTISEMENT

Kegiatan yang digelar di Aula Tonny A. Rompis, Makodam XVII/Cenderawasih, menghadirkan pakar bedah saraf nasional, Prof. dr. Eka Julianta Wahjoepramono, SpBS, sebagai narasumber utama.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sosialisasi ini bertujuan meningkatkan pemahaman tentang pentingnya menjaga kesehatan otak sejak dini, khususnya bagi prajurit yang memiliki tuntutan tugas tinggi dan penuh risiko.

Baca Juga

Gotong Royong Masyarakat Topiyai: “Yuu Waita” dan Rekreasi di Hari Puncak Muspasme ke-VIII

Perwakilan Pengurus Provinsi Papua Tengah Pastikan Hadir di Rakernas PB POSSI

Dalam keterangannya, Pangdam XVII/Cenderawasih menegaskan bahwa kesehatan otak merupakan aset utama bagi prajurit dalam menjalankan tugas negara.

Menurutnya, prajurit yang sehat secara fisik dan mental akan mampu mengambil keputusan secara tepat, sigap, serta bertanggung jawab di medan tugas.

“Kesehatan otak adalah fondasi utama bagi kualitas hidup dan profesionalisme prajurit. Dengan otak yang sehat, prajurit tidak hanya kuat secara fisik, tetapi juga tangguh dalam berpikir dan bersikap,” tegas Mayjen TNI Amrin Ibrahim.

Lebih lanjut, Pangdam berharap kegiatan sosialisasi kesehatan seperti ini dapat menumbuhkan kesadaran kolektif, tidak hanya di kalangan prajurit, tetapi juga keluarga besar Kodam XVII/Cenderawasih.

Menjaga kesehatan otak dinilai sebagai bentuk kepedulian terhadap diri sendiri dan keluarga, agar tetap mampu menjalani kehidupan yang produktif dan bermakna di masa depan.

Sosialisasi berlangsung dengan antusias, ditandai dengan sesi diskusi interaktif antara peserta dan narasumber.

Kegiatan ini menjadi salah satu upaya Kodam XVII/Cenderawasih dalam membangun prajurit yang profesional, sehat, dan siap menghadapi berbagai tantangan tugas ke depan. (*)

Penulis: Hayun Nuhuyanan

Editor: Marthen LL Moru

Cek juga berita-berita Koranpapua.id di Google News

Baca Artikel Lainnya

Gotong Royong Masyarakat Topiyai: “Yuu Waita” dan Rekreasi di Hari Puncak Muspasme ke-VIII

Gotong Royong Masyarakat Topiyai: “Yuu Waita” dan Rekreasi di Hari Puncak Muspasme ke-VIII

30 Januari 2026
Perwakilan Pengurus Provinsi Papua Tengah Pastikan Hadir di Rakernas PB POSSI

Perwakilan Pengurus Provinsi Papua Tengah Pastikan Hadir di Rakernas PB POSSI

30 Januari 2026
Kanwil Kemenkum Papua Barat Berencana Buka Pos Bankum di 84 Kampung di Kaimana

Kanwil Kemenkum Papua Barat Berencana Buka Pos Bankum di 84 Kampung di Kaimana

30 Januari 2026
Papua Basis Utama Pengembangan Bioetanol untuk Bahan Baku Bensin

Papua Basis Utama Pengembangan Bioetanol untuk Bahan Baku Bensin

30 Januari 2026
Pangdam XVII/Cenderawasih Tekankan Pentingnya Kesehatan Otak Prajurit

Pangdam XVII/Cenderawasih Tekankan Pentingnya Kesehatan Otak Prajurit

30 Januari 2026
Pertimbangan Kemanusiaan, Polres Mimika Pulangkan 21 Tahanan Konflik Kwamki Narama

Pertimbangan Kemanusiaan, Polres Mimika Pulangkan 21 Tahanan Konflik Kwamki Narama

30 Januari 2026

POPULER

  • Ketua YLBH Papua Tengah Ingatkan Pelaku Pembunuhan SL Menyerahkan Diri

    Ketua YLBH Papua Tengah Ingatkan Pelaku Pembunuhan SL Menyerahkan Diri

    682 shares
    Bagikan 273 Tweet 171
  • Aksi Begal Sadis di Timika, Seorang Pelajar Kehilangan Tangan Akibat Tebasan Parang

    575 shares
    Bagikan 230 Tweet 144
  • Situasi Keamanan di Jalan Ahmad Yani Timika Memanas, Satu Anggota Brimob Terkena Anak Panah

    565 shares
    Bagikan 226 Tweet 141
  • Polisi Tangkap Tiga Pelaku Penganiayaan yang Tewaskan Seorang Mahasiswa di KM Gunung Dempo

    564 shares
    Bagikan 226 Tweet 141
  • Awali Tugas sebagai Kapolres Supiori, Kompol Frits Erari Hadiri Ibadah, Sampaikan Pesan Kamtibmas

    564 shares
    Bagikan 226 Tweet 141
  • Kasus Penikaman di Jalan Ahmad Yani Timika, Kapolres Minta Warga Percayakan ke Polisi

    561 shares
    Bagikan 224 Tweet 140
  • Brigjen Alfred Papare Bergeser ke Papua Barat, Kombes Jeremias Rontini di Papua Tengah

    560 shares
    Bagikan 224 Tweet 140
Next Post
Papua Basis Utama Pengembangan Bioetanol untuk Bahan Baku Bensin

Papua Basis Utama Pengembangan Bioetanol untuk Bahan Baku Bensin

Kanwil Kemenkum Papua Barat Berencana Buka Pos Bankum di 84 Kampung di Kaimana

Kanwil Kemenkum Papua Barat Berencana Buka Pos Bankum di 84 Kampung di Kaimana

Perwakilan Pengurus Provinsi Papua Tengah Pastikan Hadir di Rakernas PB POSSI

Perwakilan Pengurus Provinsi Papua Tengah Pastikan Hadir di Rakernas PB POSSI

Koran Papua

© 2024 Koranpapua.id

Menu

  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto

© 2024 Koranpapua.id