TIMIKA, Koranpapua.id- Apel gabungan perdana pasca liburan Natal dan Tahun Baru 2025 di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika, berlangsung Senin 6 Januari 2025.
Apel yang dipusatkan di Lapangan Upacara Pusat Pemerintahan, SP3 itu, dihadiri pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Mimika.
Sejumlah pejabat utama Pemkab Mimika juga tampak hadir dalam apel yang dipimpin langsung oleh Valentinus S. Sumito, Pj Bupati Mimika.
Diantaranya, Petrus Yumte, Pj Sekda Mimika, Yakobus Kareth, Plt Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Frans Kambu, Plt Asisten II Setda Mimika, Evert Lukas Hindom, Plt Asisten III dan Ananias Faot, Plt Asisten I Setda Mimika.
Beberapa pimpinan OPD juga terlihat hadir yaitu, Dominggus Robert Mayaut, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Alice Irene Wanma, Kepala Dinas Pertanian Perkebunan Hortikultura, Yulius Koga, Kepala Dinas Ketahanan Pangan.
Sabelina Fitriani, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, Marselinus Mameyao, Plt Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Hermina Imbiri, Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Petrus Pali Ambba, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan.
Mengawali arahan di hadapan ratusan ASN, Valentinus mengucapkan Selamat Natal dan Tahun Baru 2025.
Valentinus juga mengucapkan terima kasih kepada pimpinan OPD, ASN dan honorer atas prestasi kinerja yang telah dicapai selama tahun 2024.
“Terima kasih kepada bapak ibu yang telah melayani masyarakat dan mau bersatu untuk melayani,” kata Valentinus.
Memasuki tahun 2025 ini banyak tantangan yang akan dihadapi. Karenanya, Valentinus berharap pengalaman baik di tahun 2024 dapat menjadi cerminan untuk bekerja lebih baik pada tahun ini.
Namun sebagai manusia, Valentinus menyadari pasti tidak luput dari kekurangan dalam melakukan hal-hal baru di tahun ini.
Pada momen apel gabungan hari ini, orang nomor satu di Mimika itu mengajak pimpinan OPD, ASN dan honorer untuk bahu membahu lakukan perbaikan kinerja.
Ini bertujuan agar pelayanan kepada masyarakat di tahun 2025 semakin baik, terutama pelayanan yang berhubungan langsung dengan masyarakat.
Mantan Pj. Sekda Papua Tengah ini menyampaikan, diakhir tahun 2024 lalu dirinya telah dievaluasi oleh Kementerian Dalam Negeri dengan 106 indikator.
Penilaian ini berhubungan dengan apa saja yang telah dijalankan selama dirinya menjabat sebagai Pj Bupati Mimika.
Valentinus bersyukur semuanya dapat dijalankan dengan baik. Terutama pelayanan-pelayanan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
Diantaranya pelayanan dari tingkat kampung, kelurahan, distrik, Puskesmas, pendidikan, ekonomi, sosial dan budaya.
Kepada pimpinan OPD, Valentinus ingatkan bahwa perjalanan membangun daerah ini masih panjang.
Sebagai Pj Bupati akan terus melakukan evaluasi seluruh kegiatan bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, pertanian, peternakan dan Dinas Lingkungan Hidup.
Semua bidang-bidang yang ada harus menjadi perhatian bersama, karena bersentuhan langsung dengan kepentingan masyarakat.
“Semua program harus dijalankan dengan benar. Jangan melihat hal itu sepele tapi jadi cerminan kita semua. Kita coba perbaikan yang kita anggap akan dilanjutkan pejabat bupati devifinitif. Kita mau semua berjalan baik atas dasar kerjasama. Semoga hal baik terus ditingkatkan,” ujarnya.
Direktur Otda Kemendagri ini juga memastikan bahwa mulai awal tahun 2025 akan intens mengadakan pertemuan, untuk persiapan meletakan sejumlah program yang sudah dilakukan selama ini untuk kepala daerah devinitif.
Valentinus dalam kesempatan itu juga mengungkapkan Pilkada Mimika berlangsung sukses. Ini sebagai bukti campur tangan dari semua pihak.
“Siapapun yang akan dilantik oleh Mendagri menjadi Bupati dan Wakil Bupati Mimika lima tahun kedepan, sebagai ASN harus tetap menjalankan tugas dengan baik,” pesannya. (Redaksi)