ADVERTISEMENT
Sabtu, November 15, 2025
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
Koran Papua
No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto
ADVERTISEMENT
Home Keamanan

Polri Implementasikan Program Ketahanan Pangan di Keerom, melalui Operasi Damai Cartenz 2024

Dengan pemanfaatan lahan produktif, yang pada akhirnya menjadikan setiap daerah sebagai lumbung pangan guna mendukung Indonesia sebagai lumbung pangan dunia.

13 November 2024
0
Polri Implementasikan Program Ketahanan Pangan di Keerom, melalui Operasi Damai Cartenz 2024

Kombes Pol. Dr. Bayu Suseno, Kasatgas Humas OPS Satgas Damai Cartenz di lahan program ketahanan pangan di Kampung Malompo Arso, Kabupaten Keerom. (foto:Ist/koranpapua.id)

Bagikan ke FacebookBagikan ke XBagikan ke WhatsApp

JAYAPURA, Koranpapua.id- Polri melalui Operasi Damai Cartenz 2024 menggelar kegiatan Ketahanan Pangan di kebun milik personel Operasi Damai Cartenz 2024, Brigpol Viktor Merani.

Lahan ini berlokasi di Kampung Malompo, Arso VI, Kabupaten Keerom, Papua.

ADVERTISEMENT

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kombes Pol. Dr. Bayu Suseno, S.H., S.I.K., M.M., M.H, Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2024, Rabu 13 November 2024.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Hadir pula dalam kegiatan tersebut, Kompol Yusuf Tauziri, S.I.K, Wakasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2024, bersama personel Subsatgas Kesehatan Satgas Ban, Bripka Heribertus A.B Tena, dan seluruh personel Satgas Humas Ops Damai Cartenz wilayah Jayapura.

Baca Juga

Brimob yang Tergabung dalam Satgas ODC Diminta Tingkatkan Kemampuan Hadapi KKB di Papua

Perkuat Layanan Kesehatan Tiga Kampung, Freeport Serahkan Dapur Mandiri dan Konsentrator Oksigen untuk RS Waa Banti

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Kapolri Nomor B/18415/XI/BIN.2.1/2024/SSDM tertanggal 2 November 2024 tentang Petunjuk dan Arahan Pedoman Teknis Pelaksanaan Program Ketahanan Pangan.

Dalam kesempatan tersebut, Kombes Pol. Bayu Suseno menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari implementasi program Asta Cita, khususnya Program Pekarangan Pangan Bergizi.

“Diharapkan dengan ini terwujud ketahanan pangan rumah tangga, terpenuhinya bahan baku untuk program makanan bergizi gratis,” ujarnya.

Dikatakan dengan pemanfaatan lahan produktif, yang pada akhirnya menjadikan setiap daerah sebagai lumbung pangan guna mendukung Indonesia sebagai lumbung pangan dunia.

Kegiatan ketahanan pangan melalui teknik berkebun ini sendiri sudah dilaksanakan sejak tahun 2021, dan Brigpol Viktor Merani, yang juga merupakan anggota Polri aktif, sangat antusias mengikuti program ini.

Keberhasilan dan semangat yang ditunjukkan oleh Viktor menjadi contoh nyata bagi masyarakat sekitar untuk lebih berfokus pada pemanfaatan lahan dengan cara yang produktif.

Sebagai bentuk motivasi kepada masyarakat, Brigpol Viktor menyampaikan semboyan yang menggugah, “Kalau bukan kita, siapa lagi? Dan kalau bukan sekarang, kapan lagi?”.

Semboyan ini diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk mengambil langkah konkret dalam mengelola ketahanan pangan secara mandiri.

“Selain itu, dalam rangka mendukung kesuksesan kegiatan ini, Kasatgas Humas bersama tim juga turut melakukan penanaman bibit cabai dan menyerahkan sejumlah alat bantu pertanian kepada Brigpol Viktor,” pungkasnya.

Langkah ini diharapkan dapat memperkuat kemandirian pertanian serta memacu produktivitas di wilayah tersebut. (Redaksi)

 

I am raw html block.
Click edit button to change this html

Cek juga berita-berita Koranpapua.id di Google News

Baca Artikel Lainnya

Brimob yang Tergabung dalam Satgas ODC Diminta Tingkatkan Kemampuan Hadapi KKB di Papua

Brimob yang Tergabung dalam Satgas ODC Diminta Tingkatkan Kemampuan Hadapi KKB di Papua

14 November 2025
Perkuat Layanan Kesehatan Tiga Kampung, Freeport Serahkan Dapur Mandiri dan Konsentrator Oksigen untuk RS Waa Banti

Perkuat Layanan Kesehatan Tiga Kampung, Freeport Serahkan Dapur Mandiri dan Konsentrator Oksigen untuk RS Waa Banti

14 November 2025
FKDM Mimika Akan Gelar Aksi Donar Darah, Libatkan Paguyupan, Didukung RSUD

FKDM Mimika Akan Gelar Aksi Donar Darah, Libatkan Paguyupan, Didukung RSUD

14 November 2025
Vakum Selama 27 Tahun, BPIP Bangkitkan Pendidikan Pancasila di Ujung Timur Indonesia, Serahkan 1.000 BTU

Vakum Selama 27 Tahun, BPIP Bangkitkan Pendidikan Pancasila di Ujung Timur Indonesia, Serahkan 1.000 BTU

14 November 2025
Pertamina Tingkatkan Kehandalan Distribusi, Antispasi Cuaca Akhir Tahun di Papua-Maluku

Pertamina Tingkatkan Kehandalan Distribusi, Antispasi Cuaca Akhir Tahun di Papua-Maluku

14 November 2025
Dugaan Korupsi Bulog Wamena Rugikan Negara Rp37 Miliar, Kejati Papua Terima Pengembalian Rp2,2 Miliar

Dugaan Korupsi Bulog Wamena Rugikan Negara Rp37 Miliar, Kejati Papua Terima Pengembalian Rp2,2 Miliar

14 November 2025

POPULER

  • 20 Pelajar SMA dan SMK Dogiyai Wakili Provinsi Papua Tengah di Indonesia-Pacific Cultural Synergy 2025

    20 Pelajar SMA dan SMK Dogiyai Wakili Provinsi Papua Tengah di Indonesia-Pacific Cultural Synergy 2025

    632 shares
    Bagikan 253 Tweet 158
  • Perkuat Pengamanan Areal PT Freeport Indonesia, Brimob Polri Berangkatkan 417 Personel

    570 shares
    Bagikan 228 Tweet 143
  • Turun ke Kwamki Narama, Kapolda Papua Tengah Serukan Damai, Jangan Ada Lagi Balas Membunuh

    570 shares
    Bagikan 228 Tweet 143
  • Ketika Pemimpin Melupakan Diaspora: Cermin Pengabaian Empati dari Gubernur NTT terhadap Warganya di Tanah Papua

    570 shares
    Bagikan 228 Tweet 143
  • Pemkab Puncak Minta Maaf, Siap Damaikan Warganya yang Bertikai di Timika

    568 shares
    Bagikan 227 Tweet 142
  • Kabupaten Mimika Diguncang Gempa 4,2 Magnitudo, Goyangannya Tidak Terasa

    543 shares
    Bagikan 217 Tweet 136
  • Pemkab Mimika Kucurkan Hibah Rp15 Miliar Perkuat Layanan RS Mitra Masyarakat

    524 shares
    Bagikan 210 Tweet 131
Next Post
Polri Akan Rekrut 2.600 Putra-Putri Papua, Dukung Program Polisi Mengajar

Polri Akan Rekrut 2.600 Putra-Putri Papua, Dukung Program Polisi Mengajar

Birokrasi Pendanaan RSMM dari Freeport Perlu Dipangkas, Pemkab akan Hibahkan Rp15 Miliar

Birokrasi Pendanaan RSMM dari Freeport Perlu Dipangkas, Pemkab akan Hibahkan Rp15 Miliar

Pemkab Mimika Harap Freeport Dukung Penerapan Matematika GASING di Semua Sekolah

Pemkab Mimika Harap Freeport Dukung Penerapan Matematika GASING di Semua Sekolah

Koran Papua

© 2024 Koranpapua.id

Menu

  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber

Ikuti Kami

No Result
View All Result
  • Papua
  • Nusantara
  • Politik
  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Foto

© 2024 Koranpapua.id